Kamis, 11 Juni 2015

Tips Pemasangan Batu Alam (susun sirih)

Susun sirih andesit polos 3x30

Pola susun sirih mirip daun sirih yang ditumpuk. Pola pemasangannya terbilang sulit, diperlukan keuletan dan kesabaran. Pola ini ada banyak jenisnya, yaitu susun sirih salagedang, susun sirih nat, susun sirih andesit, susun sirih maju mundur, dan lain-lain.

Pola susun sirih dapat diaplikasikan pada bidang yang tidak terlalu luas maupun luas. Selain itu, pola ini sering diaplikasikan untuk kolam air (dinding air jatuh). Pola ini sangat cocok untuk berbagai macam gaya rumah.

Pada dasarnya susun sirih hanyalah batu alam RTA ukuran lebar yang 3cm dan panjang yang relatif 20cm, 25cm, 30cm, 40cm, 50cm bahkan ada yang 60cm. sedangkan yang lebar ukuran 5cm masuk kedalam kategori batu alam RTA. Batu Crebon istilah RTA sudah pamiliar terdenger, karena istilah RTA hanya penyebutan saja padahal prosesnya melalu pahat manual oleh pengerajin.

Berikut kami sajikan beberapa contoh pemasangan susun sirih, sebagai berikut;

Senin, 01 Juni 2015

Tips Pemasangan Batu Alam (pola acak)

Templek purwakarta ukuran sedang
Pola acak dibagi menjadi dua macam, yaitu pola acak natural dan buatan. Pola acak natural menggunakan ukuran dan bentuk batu sesuai aslinya, misalnya pola acak. batu bronjol, dan pola acak koboi bandung. Sama-sama pola acak buatan menggunakan batu yang dipotong atau dibentuk seolah-
olah menyerupai batu alami, misalnya pola acak templek purwakata.

Sekilas tentang batu acak Purwakarta, batu acak jenis ini sangat diminati dari waktu kewaktu sampai saat ini, karena dari khas warnanya yang bervariasi kecoklatan, keabu-abuan dan kehijau-hijauan. Membuat suasana bangunan anda tidak monoton dan bervariasi sehingga bersahabat dengan alam, apalagi rumah yang berada di kawasan puncak, jenis batu acak purwakarta ini adalah pilihan favorit.

Berikut disajikan beberapa pola pemasangan yang biasa dijumpai pada bangunan di Indonesia, misalnya dinding pagar seperti berikut ini;

Kamis, 07 Mei 2015

Tips Memilih Jenis Batu Alam

Ragam batu alam yang dijual dipasaran (pangkalan batu alam)
1. Jenis Batu
Perhatikan jenis batunya, apakah solid atau non-solid. Batu solid dapat dipasang untuk elemen eksterior maupun interior. Contoh dari batu solid antara lain batu andesit, pacitoroso, dan lain-lain. Sementara batu non-solid lebih cocok digunakan sebagai elemen yang tidak terkena sinar matahari langsung. Contoh batuan non-solid adalah batu palimanan, parasjogja, dan lain-lain.

2. Sesuai Tema Rumah
Dalam pemilihan batu alam disarankan harus sesuai dengan tema atau gaya rumah. Bangunan bergaya minimalis sebaiknya menggunakan batu alam berwarna kalem dengan tekstur polos, misalnya batu andesit dan templek. Bangunan bergaya mediteranian sebaiknya menggunakan batu alam yang mempunyai kesan elegan, tetapi kokoh, misalnya batu pacitoroso, baligreen, palimanan, dan paras jogja. Bangunan bergaya tropis sebaiknya menggunakan batu alam berwarna kalem atau gelap, seperti andesit, templek, dan lain-lain.

Rabu, 29 April 2015

Mengenal Ragam Batu Alam (Batu Metamorf)

Contoh batu marmo lampung 5x20
Batuan metamorf terbentuk karena perubanan tekanan dan suhu yang tinggi atau panas burni. Batuan ini terdiri dari batu marmer dan slate yang akan dijelaskan sebagai berikut.

1. Marmer (marble)

Kata “marmer” berasal dari banasa Yunani (marmairein) yang berarti ”berkilau”. Batu marmer terbentuk dari batuan limestone yang mengkristal selama jutaan tahun. Batu ini berwarna indah dengan corak yang beraneka ragam sehingga banyak digunakan dalam dunia arsitektur. Sebagai contoh, Menara Parthenon yang dibangun pada tahun 447-432 SM terbuat dan marmer.

Dalam aplikasinya, batuan marmer lebih cocok digunakan untuk interior ketimbang eksterior karena batuan ini tidak tahan terhadap cuaca. Batuan marmer banyak terdapat di Indonesia, tetapi baru sedikit yang dapat ditambang. Hal tersebut terjadi karena kendala infrastruktur yang belum memadai. Marmer-marmer asli Indonesia di antaranya marmer bandung, marmer jawa timur, marmer Magelang, marmer Lampung, marmer padang, marmer kalimantan, marmer Poso, dan marmer Kupang.

Senin, 20 April 2015

Mengenal Ragam Batu Alam (Batuan Sedimen)

Batuan sedimen atau batuan endapan adalah batuan yang terbentuk dari proses pengendapan atau sedimentasi lapisan lapisan tanah dan zat-zat kimia yang dinanyutkan olen air. Batuan sedimen terdiri dari batuan limesrone, sandstone, konglomerat, dan lain-lain:

Contoh batu limestone adalah termasuk batu palimanan (RTA 10x10cm)
1. Limestone

Batuan limestone terbentuk akibat endapan yang terbentang di dasar laut, sungai, dan danau. Batuan ini merupakan Cikal bakal terbentuknya batu marmer. Selain banyak digunakan dalam dunia arsitektur (paras dan palimanan), batuan limesrtone merupakan batuan favorit bagi para pematung. Alasannya, sifat ?sik batu ini Iunak dan mudah dibentuk. Indonesia merupakan salah satu negara penghasil batuan limestone terbesar di dunia. Batu paras dan batu palirna'nan sangat digemari dan diekspor ke mancanegara.

Sehingga tidak kalah dengan beberapa negara penghasil batuan limestone lainnya, seperti Spanyol
(crema spania, mocca cream), Italia (trovertine classico, trovertine oro), Belgia (petit granit), dan Jerman (solnhofen).

Minggu, 12 April 2015

Mengenal Ragam Batu Alam


Indonesia merupakan salah satu negara pegunungan, oleh karena itu negeri ini kaya akan batu alam. Namun, tidak semua batu alam dapat dimanfaatkan untuk material rumah. Berikut ini kami sajikan beberapa jenis batu alam yang dikelompokkan berdasarkan proses pembentukannya.
  1. Batuan Beku (Igneous Rocks)
Contoh batuan beku yaitu batu andesit (keras, padat, solid) yang siap dijual

Batuan beku yang terbentuk dari pembekuan lava yang keluar dari permukaan bumi saat letusan gunung berapi (ekstrusif) dan pembekuan magma yang menorobos lapisan tanah dibawah permukaan bumi (intrusif). ciri utama dari batuan ini adalah sifat fisiknya keras dan padat (solid) sehngga banyak digunakan untuk jalan dan lantai. Batuan beku terdiri dari batu andesit (andesite), basal (visicular basalt), diorit (diorite), gabro (gabbro), granit (granite), candi (breadcrust volcanic bomb alau lava stone), dan lain-lain.

Sabtu, 04 April 2015

Sejarah Singkat Batu Alam Indonesia

Pangkalan Batu Alam "Queens Stone" CV. Kreatif Mandiri telp.0812 8866 4566

Batu alam sudah dimanfaatkan sejak zaman nenek moyang. Hal ini terbukti dengan banyaknya arca atau patung, candi, dan lain-lainnya terbuat dari batu. Candi Prambanan, Borobudur, Mendut, Sewu, Kalasan, dan lain-lain berbahan batu alam. Batu yang digunakan sama pada setiap candi sehingga dinamakan batu candi. Saat ini batu candi merupakan batu yang tetap eksis dimanfaatkan hingga saat ini.

Awal tahun 60-an batu-batu dari Yogyakarta, seperti batu paras dan palimanan mulai banyak diminati
masyarakat. Oleh karena belum tersedianya alat potong yang memadai, batu-batu tersebut masih tersedia dalam bentuk lempengan. Pada saat yang sama batu hijau sukabumi mulai digunakan pada gedung Sarinah Thamrin dan Pedestrial seputar Monas.

Kamis, 26 Maret 2015

Batu Alam Untuk Elemen Eksterior Maupun Interior



Pemanfaatan batu alam untuk eksterior atau interior rumah bertujuan ingin menciptakan suasana sejuk dan dekat dengan alam. Batu alam biasanya hadir lebih dominan di bagian eksterior, seperti lantai, dinding luar, pilar, pagar, teras, dan taman. Selain untuk eksterior, batu alam juga bisa untuk mempercantik interior bangunan, seperti dinding ruang tamu, sehingga terlihat lebih kontras.

Rabu, 11 Maret 2015

Percantik Tampilan Bangunan Dengan Batu Alam


Pemakaian batu alam untuk mempercantik ruangan umumnya dilakukan oleh kalangan”berduit”saja. Hal tersebut dinilai wajar karena harga batu alam relatif mahal, ditambah lagi dengan ongkos pemasangan dan perawatannya. Biasanya mereka memasang batu alam dari pagar hingga kamar mandi. Saat ini sedang tren kamar mandi kering atau kamar mandi tidak basah. Biasanya kamar mandi kering menggunakan batu alam pada salahsatu elemennya, entah lantai atau dindingnya.

Selain mempercantik bangunan, tujuan utama pemakaian batu alam tak lain untuk menunjukkan kekontrasan, irama atau tampilan bangunan agar tidak monoton dan sebagai variasi. Pemakaian batu alam juga untuk komposisi bangunan, namun yang paling utama adalah untuk variasi bangunan agar tidak terlihat monoton.

Kamis, 26 Februari 2015

Hunian Asri Mengunakan Batu Alam


Pada mulanya penggunaan batu alam untuk mempercantik elemen bangunan diaplikasikan pada hotel, vila, resort, dan tempat rekreasi. Tempat-tempat tersebut memang dirancang khusus agar terkesan asri dan alami sehingga membuat betah pelanggannya. Bahkan saat ini pun rumah tinggal didesain mirip dengan villa dan hotel. Sehingga tidak pelu pergi jauh dan mengeluarkan biaya untuk sekedar merasakan suasana alam.

Rabu, 18 Februari 2015

Tren Kembali Ke Alam


Dewasa ini pola hidup masyarakat cendrung berubah, dari pola hidup modern atau metropolis ke pola hidup back to nature. Karena kecendrungan ini bukan tidak berdasar, berbagai penelitian dan riset menyimpulkan bahwa elemen-elemen alam, entah tumbuhannya, suasananya, udaranya dan lain-lain berpengarung terhadap kesehatan. Contohnya; pemanfaatan tanaman untuk obat saat ini sedang gencar-gencarnya, dibanding dengan obat kimia, pemakaian obat tanaman lebih aman karena tidak ada efek samping. Pola hidup alami tersebut sedikit demi sedikit merambah pada bangunan. banyak dijumpai bangunan memiliki tanaman dan kolam hias dengan suara gemericik air yang diharapkan mirip dengan suasana alam lepas.

Senin, 09 Februari 2015

Pesona Batu Alam


Bagi sebagian orang batu alam memiliki segudang pesona dan keindahan yang tak ternilai. Hal inilah yang menyebabkan batu alam banyak dimanfaatkan untuk memperindah tampilan rumah, baik interior maupun ekterior kesan alami yang terpancar membuat batu alam menjadi incaran banyak orang. Bagaimana tidak, batu alam memiliki warna khas dan tekstur yang sangat kaya, selain itu, batu alam memberi nuansa lain, baik secara psikologis maupun visual kepada pemiliknya. Tiap-tiap batu alam memiliki kesan natural yang berbeda-beda, kesan pegunungan, sungai, dan hutan.

Sabtu, 31 Januari 2015

Tren Batu Alam Yang Bervariasi


Perkembangan zaman yang semakin dinamis dan berkembang memberi andil dalam kenaikan pamor batu alam. Misalnya, kemajuan teknologi alat potong (segmen) batu alam turut menciptakan berbagai macam corak, finishing, dan pola pemasangannya. Akibatnya batu alam dapat diaplikasikan sefleksibel mungkin mengikuti gaya bangunan. Bangunan minimalis banyak menaplikasikan batu andesit dengan pola susun sirih dan batu candi dengan pola susun bata. Sementara batu palimanan dan batu acak/templek purwakarta dengan pola rata alam banyak diaplikasikan untuk rumah tropis.

Berangkat dari tren batu alam, masih banyak masyarakat yang salah memilih dan mengaplikasikan batu alam. Akibatnya, tema yang dicapai tidak sesuai yang diharapkan. Timbulnya permasalahan seputar batu alam khususnya mengaplikasikannya, melatarbelakangi kami untuk dapat membatu anda menyajikan kreasi unik batu alam dengan ragam pemasangan batu alam untuk berbagai elemen bangunan, khususnya rumah tinggal, serta kami memaparkan sifat dan fungsi masing-masing jenis batu alam.

Jumat, 23 Januari 2015

Indahnya Rumah Batu Alam Sesuai Tema


Jika mendengar kata " tidak lebih dan sebuah benda mati yang murah harganya, namun dibalik "kebisuannya" batu alam menyimpan manfaat bagi kehidupan manusia. Terbukti sejak zaman purbakala, batu alam sudah dimanfaatkan untuk kepeluan berburu, memasak, bahan material rumah dan lain-lain. kesimpulannya apapun benda di Dunia ini sedikit-banyak bermanfaat bagi manusia serta makhluk hidup lainnya. Apalagi dalam konteks batu alam yang mengundang keindahan dan kealamiannya.

Lain dulu lain sekarang. Dahulu batu alam dimanfaatkan sebagai peralatan masak dan berburu, tetapi saat ini lebih banyak digunakan sebagai material sebuah bangunan baik rumah, tempat ibadah, gedung, hotel, cape, hingga tempat wisata. Tak jarang aplikasi batu alam mudah ditemui di beberapa bagian bangunan, baik interior maupun eksterior.

Minggu, 11 Januari 2015

Jualan Batu Alam Murah via Online

Seiring perkembangan jaman dan kemajuan teknologi dalam usaha perdagangan kami Depo Batu Alam CV. Kreatif Madiri hadir meramaikan penjualan di dunia maya (online). Anda dapat memesan produk kami atau menggunakan jasa pasang batu alam kami. hanya menelpon atau email kami akan menghubungi anda.

Penjualan online batu alam kami dengan harga fleksibel. maksud fleksibel adalah tergantung kuantiti apabila pemesanan banyak maka harga lebih murah dan apabila anda mengambil sendiri (tanpa di antar maka harga semakin murah, tentunya dengan kualitas yang bagus serta dan harga terjangkau.

Jika Anda membutuhkan batu alam Andan dapat menghubungi kami di 021-889 566 94 (kantor) 0812 8866 4566 (pangkalan) cv.kreatif.mandiri@gmail.com kami akan segera menghubungi anda.